Sony Xperia Neo L Akan Segera Tersedia Secara Global
Sony Xperia Neo L diperkenalkan pada bulan Maret 2012 kemarin dan merupakan seri ketiga Xperia Neo. Sebelumnya perangkat ini eksklusif diluncurkan di Cina, namun tampaknya hal ini akan berubah.
Sony Xperia Neo L muncul di laman Sony global, ini berarti Xperia Neo L akan tersedia secara global. Sayang untuk jadwal ketersediannya Sony belum menginformasikannya.
Sony Xperia Neo L merupakan smartphone berbasis Android 4.0.3 Ice Cream Sandwich dengan dukungan prosessor Scorpion 1GHz dan RAM sebesar 512MB. Sony Xperia Neo L hadir dengan layar sentuh berukuran 4 inci dengan resolusi 480 x 854 piksel. Sony Xperia Neo L dilengkapi juga dengan kamera 5 megapiksel dengan kemampuan merekam video HD 720p, memori internal 1GB, dan slot microSD up to 32GB.
( sumber : http://www.mobile88.co.id/news/read.asp?file=/2012/6/1/20120601051243&phone=Sony-Xperia-Neo_L-Akan-Segera-Tersedia-Secara-Global )